
sby-boediono
VS

mega-prabowo
VS

jk-wiranto
Visi Capres Soal Kemiskinan dan Pengangguran
Meski pertumbuhan ekonomi relatif stabil, namun kemiskinan di Indonesia mencapai 35 juta orang. Kemiskinan ini juga berhubungan dengan masalah pengangguran. Bagaimana para calon presiden menyikapi persoalan kompleks ini?
Megawati
Mengentaskan kemiskinan, atau setidaknya mengurangi angka kemiskinan bisa dilakukan dengan mengupayakan kedaulatan pangan. Tak hanya swasembada pangan atau ketahanan pangan. Terlalu banyak barang dari luar negeri. Karena itu hentikan impor beras dan gula untuk memperbesar produksi dalam negeri. Ini akan dapat mengurangi pengangguran. Belum optimalnya otonomi daerah menyebabkan tingginya tingkat urbanisasi, yang justru menambah tingginya kaum miskin kota
Susilo Bambang Yudhoyono
Pengentasan kemiskinan bisa ditempuh dengan dua jalur yaitu Pertama, meningkatkan ekonomi yang meliputi pertumbuhan, sektor riil, investasi, revitaliasasi pertanian dan ekonomi pedesaaan. Kedua, intervensi pemerintah melalui Bantuan Langsung Tunai (BLT), Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) Mandiri, dan mendorong usaha mikro. Ke depan pertumbuhan ditingkatkan hingga 7 persen, pengangguran menurun 5-6 persen, stabilitas harga dijaga, Kredit Usaha Rakyat (KUR) terus dijaga.
Jusuf Kalla
Pengangguran sangat berkorelasi dengan kemiskinan. Karena itu lapangan kerja dengan pendapatan cukup, di atas UMR dan tentu pengeluarannya jangan naik. Pertumbuhan ekonomi 6 persen itu pas-pasan. Pertumbuhan ekonomi harus antara 7 sampai 8 persen, utamakan pemodal berambut hitam, pertanian dan perniagaan juga diutamakan. Program memberi pancing kepada masyarakat miskin itu tidak cukup, tapi harus memberi pancing sekaligus perahunya. Masyarakat harus dilatih mandiri dan berjalan.
Berita dan Informasi Ter-Update Lainnya
Bagi yang ingin memposting Lirik Lagu / Puisi / Pantun dengan mudah dan akan langsung terposting, silahkan langsung menuju ke sini «« langsung ya diklik biar segera menuju TKP!
0 comments:
Posting Komentar